Seperti namanya, content management system adalah suatu sistem pengaturan konten/ isi dari sebuat web. Teknologi ini diperkenalkan oleh organisasi-organisasi yang sering melakukan publikasi melalui web. Misalnya koran online.
CMS berjasa dalam perkembangan teknologi yang populer sekarang, diantaranya adalah Web 2.0, Blog, dan forum diskusi.
Web 2.0 adalah suatu konsep website yang memungkinkan penggunanya berpartisipasi dalam menyumbangkan konten web. Sedangkan teknologi CMS dalam blog memungkinkan pengguna untuk mempublikasikan naskahnya ke blog mereka. Begitu pula dengan forum diskusi yang mampu menampilkan percakapan penggunanya ke halaman web mereka.
Sebelumnya, jika kita ingin menuliskan sesuatu di web, kita harus mengedit HTML atau bahasa pemrograman web kita dulu, lalu mempublikasikan ulang. Langkah ini sangat rumit dan buang-buang waktu, oleh karena itu diciptakan CMS yang memungkinkan kita mengedit isi web tanpa berurusan dengan kode HTML.
Misalnya pada waktu kita membuat profile di Friendster hingga informasi yang kita ketikkan muncul pada halaman profile kita. Kita tidak perlu mengetikkan kode HTML untuk memunculkan tulisan kita pada halaman web, tapi CMS yang melakukannya.
Untuk membuat tulisan biasa muncul di halaman web, CMS menggunakan teknologi seperti PHP, ASP, atau ColdFusion. Data yang kita ketikkan secara biasa tersebut diterjemahkan ke format HTML dan ditata dengan CSS. Dengan demikian, tulisan kita mampu "dimengerti" oleh web, sehingga web mampu untuk menampilkannya.
ilustrasi: www.webdesignbognorregis.co.uk
- Hardware (10)
- Internet (31)
- Komputer dan Etika (6)
- Komputer dan Kesehatan (2)
- Networking (2)
- Office (6)
- Security (8)
- Sistem komputer (9)
- Software (8)
- Teknologi (23)
- Trouble Shooting (2)
Artikel Terbaru Aer
Komen Terbaru Aer
Label Aer
CMS (Content Management System)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 yang komen:
Posting Komentar